Macam Macam Jerawat Dan Cara Mengobati Secara Alami

Macam Macam Jerawat Dan Cara Mengobati Secara Alami. mungkin selama ini yang kita ketahui tentang jerawat adalah hanya ada satu jenis yang berada di wajah kita. Ternyata jerawat itu banyak sekalidisini saya akan membahas tentang  Macam Macam Jerawat Dan Cara Mengobati Secara Alami.
macam macam jerawat dan cara mengobati jerawat secara alami
jerawat
 
Jerawat adalah suatu penyakit kulit yang terjadi akibat peradangan pada pori pori karena gangguan produksi kelenjar minyak  yang mengakibatkan penyumbatan saluran folikel rambut dan pori pori kulit. 

Daerah yang sering di tumbuhi jerawat adalah muka, dada, punggung dan lengan atas. Pada usia 14-19 tahun pada masa pubertas ini, Remaja mengalami perubahan hormon pada masa inilah sering munculnya jerawat. 

Penyebab Timbulnya Jerawat : 
  • Karena adanya debu atau kosmetik yang tidak di bersihkan 
  • Penggunaan kosmetik  yang tidak cocok dengan kulit
  • Terlalu sering mengkonsumsi makanan berminyak 
  • Hormon yang tidak stabil biasanya di alami oleh remaja yang sedang dalam masa pubertas 
Oleh karena itu ada beberapa hal yang wajib di ketahui :
  • Bersihkan wajah pada waktu pagi hari dan malam hari secara teratur
  • Jangan berada di bawah matahari secara terus menerus 
  • Jangan memencet jerawat karena dapat mengakibatkan bekas jerawat dan noda hitam
 Macam Macam Jerawat Dan Cara Mengobati Secara Alami 

Ada beberapa jenis Jerawat antara lain

 A.Jerawat Biasa 
Ini adalah jerawat  yang tumbuh pada masa pubertas remaja atau karena terjadi perubahan hormon yang di akibatkan menstruasi dan stres.Biasanya ciri-ciri jerawat ini adalah tonjolan berwarna merah muda yang terjadi karena pori-pori kulit kita tersumbat oleh infeksi bakteri 

Untuk pertolongan pertama apabila jerawat ini tiba tiba muncul padahal kita hendak menghadiri acara istimewa adalah dengan mengoleskan pasta gigi yang mengandung fluoride menjelang tidur. karena zat yang terkandung dalam fluoride dapat menghilangkan  bengkak dan kemerahan yang di akibatkan jerawat tersebut.

Atau anda bisa menggunakan masker buah tomat atau lemon untuk menyembuhkan jerawat ini sekaligus menghilangkan noda hitam akibat bekas jerawat.

B. Komedo 
Komedo juga merupakan salah satu jenis jerawat biasanya yang membuat ujung hidung dan dagu kita kasar. Komedo ada dua jenis yaitu whitehead dan blackhead, whitehead adalah komedo yang tertutup karena telah di tumbuhi kulit pada bagian pori-pori yang tersumbat sementara blackhead adalah komedo yang terbuka karena pori-pori yang melebar dan menghitam 

Cara mengobati secara alami komedo ini adalah dengan menggunakan putih telur, Caranya celupkan kapas pada putih telur dan tempelkan kapas pada daerah yang di tumbuhi komedo tunggu beberapa saat sampai putih telur mengering lalu kelupas kapas tersebut, anda akan melihat banyak komedo yang terangkat pada kapas tersebut. Dengan mengetahui Macam Macam Jerawat Dan Cara Mengobati Secara Alami kita dapat memilih terapi pengobatan yang tepat untuk jerawat yang kita derita  

C. Jerawat batu 
Jerwat jenis ini sering meninggalkan bekas noda hitam dan bopeng pada kulit wajah, jerawat ini sangat mengganggu karena jika sudah besar jerawat ini akan muncul nanah pada puncak jerawat. Biasanya jerawat ini besar besar yang berkumpul pada muka dengan peradangan hebat dan menimbulkan rasa sakit. Untuk mengobati jenis jerawat ini anda harus datng ke Dokter spesialis kulit untuk mendapatkan perawatan medis yang tepat. 

Macam Macam jerawat Dan Cara Mengobati Secara Alami adalah sangat penting kita ketahui agar kita dapat merawat wajah dan kesehatan kulit kita

Cara Mengobati Jerawat Secara Alami 
Ada banyak cara mengobati jerawat secara alami yaitu

  • Buah tomat 
  • Buah jeruk nipis 
  • Mentimun
  • Putih telur


Buah tomat 
Buah tomat ini mengandung vitamin A dan vitamin C yang di butuhkan oleh kuli tdan juga dapat menghilangkan jerawat baik yang baru timbul atau sudah meradang.

Cara mengobati jerawar secara alami dengan buah tomat 

Untuk jerawat yang belum banyak 

  • Potong buah tomat tipis  menjadi beberapa bagian 
  • Tempelkan tomat pada wajah yang ada jerawatnya 
  • Diamkan 20-30 menit 
  • Lalu bilas wajah dengan air bersih 
  • Lakukan 2-3 kali dalam seminggu secara teratur 

Untuk jerawat yang sudah meradang 

  • Pilih buah tomat yang masih segar lalu blender hingga halus gunakan untuk masker 
  • Oleskan pada permukaan wajah 
  • Diamkan 20-30 menit 
  • Bersihkan wajah dengan air bersih 
  • Untuk hasil maksimal gunakan masker tomat 2-3 kali dalam seminggu 

Jeruk nipis 
jeruk nipis mempunyai segudang manfaat kususnya untuk kesehatan dan kecantikan wajah. kandungan zat yang terkandung dalam jeruk nipis mampu membersihkan kulit mati serta mengurangi kadar minyak dalam wajah.

Cara Mengobati Jerawat Secara Alami dengan Jeruk Nipis 

  • 1 sendok teh air perasan jeruk di campur dengan 1 sendok teh madu aduk hingga rata
  • Lalu oleskan pada wajah yang banyak jerawat nya 
  • Tunggu sampai kering kurang lebih 30 menit 
  • Lakukan 2-3 kali dalam seminggu secara teratur

Mentimun 
sama halnya dengan tomat, mentimun mentimun memiliki banyak zat yang di butuhkan oleh kulit diantaranya vitamin B, vitamin C, zat besi dll. selain kandungan airnya yang melimpah mentimun telah terbukti ampuh untuk menghilangkan jerwat.

Cara Mengobati Jerawat Secara Alami dengan Mentimun

Untuk jerawat yang belum meradang
  • Potong mentimun menjadi beberapa bagian 
  • Tempelkan potongan mentimun pada bagian wajah yang berjerawat 
  • Biarkan selama 20-30 menit 
  • Basuh muka dengan air bersih 
  • Lakukan 2-3 kali dalam seminggu secara teratur
Untuk jerawat yang meradang 

  • Pilih timun yang muda dan segar 
  • Blender hingga halus untuk masker 
  • Oleskan pada wajah dengan merata 
  • Diamkan 20-30 menit 
  • Basuh muka dengan air bersih 
  • lakukan 2-3 kali dalam seminggu secara teratur 
 Putih Telur
putih telur juga memiliki segudang manfaat untuk kesehata kulit, Selain dapat mengencangkan kulit putih telur juga dapat menghilangkan jerawat. Gunakan putih telur sebagai Masker

Cara Mengobati Jerawat dengan Putih Telur  

  • Pisahkan kuning telur dan ambil putih telurnya 
  •  Oleskan pada wajah dengan kapas tau saput kusus wajah 
  • Diamkan biar kering selama 10-15 menit 
  • Lalu bilas wajah dengan air hangat 
  • lakukan hal ini 2-3 kali dalam seminggu secara teratur
Dengan mengetahui Macam Macam Jerawat Dan Cara Mengobati Secara Alami pengetahuan kita akan bertambah dan kita dapat mengambil langkah yang tepat untuk mengobati jerawat.

Semoga artikel saya kali ini bermanfaat... SALAM SEHAT.


Share :

Facebook Twitter Google+

0 Response to "Macam Macam Jerawat Dan Cara Mengobati Secara Alami"

Post a Comment